Welcome to my blog, hope you enjoy reading
RSS

Pages

Jumat, 21 Februari 2014

MULUT



Gambar bagian-bagian mulut.
Mulut merupakan salah satu organ yang tak kalah penting dari organ-organ lain yang kita miliki. Bagaimana tidak ?! makanan masuk pertama kali melalui mulut. Di dalam mulut terjadi pencernaan makanan secara mekanis dan kimiawi. Di dalam mulut terdapat beberapa alat yang berperan dalam proses pencernaan yaitu gigi, lidah, dan kelenjar ludah. Nah... supaya temen-temen bisa lebih mengerti tenteng alat-alat pencernaan yang terdapat dalam mulut tersebut, nih, aku kasih penjelasannya masing-masing..
1.       GIGI
Gigi berfungsi sebagai alat pencernaan mekanis karena membantu memecah makanan menjadi potongan-potongan yang lebih kecil. Hal ini akan membantu enzim-enzim pencernaan agar dapat mencerna makanan lebih efisien dan cepat.

Selama pertumbuhan dan perkembangan, gigi manusia mengalami perubahan, mulai dari gigi susu menjadi gigi tetap (permanen). Gigi pertama tumbuh pada bayi yang berusia sekitar 6 bulan. Gigi pertama ini disebut gigi susu (dens lakteus). Pada anak yang berusia sekitar 6 tahun, gigi berjumlah 20 yang terdiri atas 8 gigi seri, 4 gigi taring, dan 8 gigi geraham depan. Gigi susu ini akan tanggal dan digantikan oleh gigi tetap. Orang dewasa mempunyai 32 gigi tetap yang terdiri atas 8 gigi seri, 4 gigi taring, 8 gigi geraham depan, dan 12 gigi geraham belakang.
Berdasarkan bentuknya, gigi manusia terdiri atas gigi seri, gigi taring, gigi geraham depan, dan gigi geraham belakang. Gigi seri (insisivus) berfungsi untuk memotong makanan. Gigi taring (kaninus) berfungsi untuk mengoyak dan merobek makanan. Gigi geraham (premolar dan molar) berfungsi untuk mengunyah makanan.
Gigi juga terbagi atas 3 bagian, yaitu :
a.       Mahkota gigi (corona) merupakan bagian yang tampak dari luar.
b.      Leher gigi (colum) merupakan bagian yang terlindung oleh gusi.
c.       Akar gigi (radix) merupakan bagian gigi yang tertanam di dalam rahang.
Bagian terluar gigi dilapisi oleh email yang merupkan struktur terkeras dari tubuh. Di bawah lapisan email terdapat tulang gigi (dentin). Bagian dentin yang masuk ke rahang dilapisi oleh semen. Di bagian dalam gigi terdapat sumsum gigi (pulpa). Di pulpa terdapat kapiler, arteri, vena, dan saraf. Di bawah ini aku cantumin gambar struktur gigi juga lhooo...
Gambar struktur gigi.
2.       LIDAH
Dalam sistem pencernaan, lidah berfungsi untuk mencampur dan menelan makanan, mempertahankan makanan agar berada diantara gigi –gigi atas dan bawah saat makanan dikunyah, serta sebagai alat pengecap makanan. Lidah dapat berfungsi sebagai alat pengecap makanan karena mengandung banyak reseptor pengecap atau perasa. Lidah tersusun atas otot lurik dan dilapisi dengan lapisan epitelium yang mengandung banyak kelenjar lendir (mukosa).


3.       KELENJAR LUDAH (Glanula Salivalis)
Di dalam mulut terdapat tiga macam kelenjar ludah yaitu kelenjar perotis (di dekat telinga), kelenjar submandibularis (di bawah rahang), dan kelenjar sublingualis (di bawah lidah). Kelenjar ludah berfungsi untuk menyekresikan saliva (air liur). Air liur mengandung enzim ptialin yang dapat mengubah amilum (polisakarida) menjadi maltosa (disakarida). Selain itu, air liur berfungsi juga untuk membasahi makanan, mencegah mulut dari kekeringan, membunuh mikroorganisme, dan bertindak sebagai buffer (penyangga pH).

0 komentar:

Posting Komentar